Cara Aktivasi Free SSL Let’s Encrypt di DirectAdmin

Kita semua pasti pernah, kan, menemui website yang ditandai Not Secure oleh Google. Biasanya, website yang ditandai Not Secure diawali dengan http pada URL-nya. 

Nah, ini adalah tanda dari Google bahwa website tersebut tidak menggunakan sertifikat SSL. Apakah keberadaan SSL ini penting? Jawabannya adalah tentu saja.

Tanpa SSL, aktivitas kita dan para pengunjung website jadi tidak aman. Bisa-bisa data kita semua dicuri oleh pelaku cyber-attack. Kan gawat kalau sudah begini!

Untuk itulah kita harus menggunakan SSL di setiap website yang kita punya. Kalau Sahabat Qwords memiliki budget terbatas, tenang saja karena ada free SSL dari Let’s Encrypt.

Nah, kali ini kami ingin membagikan cara aktivasi free SSL dari Let’s Encrypt di DirectAdmin. Mari kita mulai tutorialnya!

1. Login ke akun DirectAdmin kita.

2. Pilih menu SSL Certificate pada bagian Account Manager.

aktivasi free ssl

 

3. Klik pilihan Free & automatic certificate from Let’s Encrypt di bagian atas.

4. Masukkan nama domain yang kita inginkan pada kolom Common Name. Lalu, isi Key Size dengan 2048 dan Certificate Type dengan Sha256.


 

5. Pilih 2 domain utama yang akan di-cover dengan free SSL certificate. Lalu, klik Save.

6. Tunggu selama 5-10 menit untuk proses aktivasi free SSL certificate.

Itu dia tutorial cara aktivasi free SSL dari Let’s Encrypt di DirectAdmin. Kalau Sahabat Qwords ingin mengecek, silahkan coba akses website dengan https.

Jika butuh bantuan lainnya, segera hubungi tim kami melalui Live Chat, Call Center atau Support Ticket.

Cek juga artikel kami yang lain dengan klik di sini!