Server website Sahabat Qwords mengalami masalah teknis? Tenang saja, Sahabat Qwords nggak perlu khawatir.
Sahabat Qwords hanya perlu membuat Support Ticket di Portal Goldenfast. Nanti, tim Support kami lah yang akan membantu Sahabat Qwords untuk mengatasi masalah teknis yang terjadi.
Cara membuat Support Ticket di Portal Goldenfast ini juga gampang banget, kok. Supaya nggak bingung, simak cara yang kami bagikan berikut ini, yuk!
1. Login ke akun Portal Goldenfast kita di sini.
2. Klik menu Support di bagian atas. Lalu, pilih Buka Ticket.
3. Pilih jenis Support Ticket sesuai dengan masalah yang kita alami.
4. Pilih departemen sesuai dengan masalah yang kita alami. Misalnya untuk masalah teknis bisa pilih Technical Support.
5. Masukkan nama, alamat email, judul ticket dan pesan atau pertanyaan kita di kolom yang tersedia. Lalu, klik Kirim.
Sampai di sini, cara membuat Support Ticket di Portal Goldenfast sudah selesai nih. Gampang banget, kan?
Jika ada pertanyaan lain, langsung saja hubungi tim kami melalui Live Chat, Call Center atau Support Ticket, ya.
Cek juga artikel tutorial kami yang lain dengan klik di sini!