Qwords.com Manual Knowledge Base

Cara Gampang Membuat Subdomain pada DirectAdmin

Saat mengunjungi website, Kita pasti melihat beberapa halaman di dalamnya. Misalnya seperti halaman blog dan pembelian.

Coba Sahabat Qwords perhatikan! Saat membuka salah satu dari halaman tersebut, URL-nya pasti berubah, kan? 

Pasti ada satu nama di depan nama domain yang muncul sesuai dengan halaman yang Sahabat Qwords buka. 

Contohnya, saat membuka halaman blog. Maka, URL pun akan berubah menjadi blog.namadomain.com. Nah, inilah yang dinamakan dengan subdomain dalam website. 

Subdomain adalah domain lain yang berada di dalam domain utama. Bisa dibilang, subdomain adalah ruangan dalam sebuah rumah dengan fungsi yang berbeda-beda.

Untuk membuatnya, Sahabat Qwords perlu memasuki panel hosting lebih dulu. Nah, dalam tutorial kali ini, kami akan menggunakan panel hosting DirectAdmin.

Total ada empat langkah yang harus Sahabat Qwords lakukan untuk membuat subdomain. Yuk, kita mulai tutorialnya!

  1. Login ke DirectAdmin melalui http://nama.domains:2222. Gunakan username dan password akun kita. Jika lupa, silahkan hubungi tim support kami.
  2. Pilih menu Subdomain pada bagian Account Manager.
  3. Untuk menambahkan subdomain pada website kita, klik tombol Add Subdomain di bagian kanan atas.
  4. Selanjutnya, masukkan nama subdomain yang kita inginkan pada kolom yang tersedia. Lalu, klik tombol Add Subdomain di bagian bawah kanan.
  5. Subdomain kita telah berhasil dibuat! Lakukan langka yang sama untuk membuat subdomain yang lain.

 

Demikian tahapan Cara Gampang Membuat Subdomain pada DirectAdmin. Jika ada yang kurang dipahami atau ingin dikonsultasikan lebih lanjut mengenai layanan di Qwords. Silahkan untuk menghubungi tim kami langsung melalui Livechat, Call Center atau bisa juga via Support Ticket

Sahabat Qwords juga bisa cek Tutorial lainnya mengenai Directadmin di halaman ini

Exit mobile version